Bersepakat untuk berkiprah … satus persen Jatim |
Memasuki kawasan kota Blitar dalam
perjalanan ke telecenter Bung Karno, Team Telecenter Daragati meyakini
bahwa kebesaran nama Telecenter Bung Karno akan membawa keberuntungan.
Dengan bekal informasi pada blog Telecenter Bung Karno, kami menuju Kota
Blitar.
Sejak gerbang kota sudah tergambar bahwa
semua orang minimal instansi / Dinas akan mengarahkan kami ke lokasi.
Berbagai informasi sudah terbentang sejak pintu masuk. Dan berbagai
informasi yang mendukung dan berbekal kartu telepon dari vendor tertentu
kami yakin akan menemukan lokasi, berbekal gambar di blog pastilah
terletak tidak jauh dari makam Proklamator Soekarno. Namun apa daya
kartu telepon yang kami bawa tidak mendukung (beberapa kota juga tidak
semua vendor kartu telepon bisa di akses). Beruntung kartu telepon ke
dua mampu menemukenali lokasi.
Masuk tahapan kedua yakni menanyakan
kepada petugas pintu masuk area parkir Makam Bung Karno, dan jawaban
yang diperoleh adalah tidak tahu Telecenter Bung Karno. Beliau
mengarahkan kami ke lokasi makam “Sang Proklamator” untuk mendapatkan
informasi yang dibutuhkan. Sehingga perjalan berlanjut ke lokasi makam,
dan langsung menanyakan kepada petugas jaga. Dan sekali lagi beliau
sampaikan tidak tahu. Namun belaiu masih memberikan jalan ke
Perpustakaan dan musium yang ada dalam satu areal makam.
Dan lagi . .
dan lagi petugas menyatakan tidak tahu. Bahkan mereka menegaskan tugas
mereka di perpustakaan yan tahunya juga sekitar perpustakaan.
Namun karena sudah masuk lokasi makam, kami prioritaskan untuk “nyekar” seraya
berdoa dahulu di Makam Proklamator dan . . . .mulailah acara “narsis
bersama” He he he ….mulai Gong Perdamaian, museum dan semua properti
(tugu masuk, patung Bung Karno dll ) menjadi sasaran empuk kamera yang
kami bawa. Dan setelah puas berpotret bersama team, kami lanjutkan pada
pusat informasi terdekat (setelah melaksanakan Shalat Jum at), yakni
Kelurahan Sentul Kec Kepanjen Kidul.
Nyekar dan memanjatkan bagi Negeri Tercinta …. Indonesia |
Namun kami harus kecewa untuk kesekian
kalinya, petugas Kelurahan Sentul tak mampu menjawab pertanyaan kami ….
mulai telecenter …. Telecenter Bung Karno dan terletak di mana. Semua
informasi oleh petugas langsung di arahkan ke Dishubkominfo. Lah kok
pada tidak tahu kalau Telecenter terbaik yang juga milik masyarakt Kota
Blitar Terletak di mana.
Dan pencarian kami berbasis Google Map akhirnya mengarahkan kami ke lokasi Taman Parkir Makam Bung Karno (lokasi pertama kami “berlabuh”) he he he …..
sumber : Telecenter DARAGATI 2.0
0 komentar :
Posting Komentar